TUJUAN NU

BERLAKUNYA AJARAN ISLAM YANG MENGANUT FAHAM AHLUSUNNAH WAL JAMA’AH UNTUK TERWUJUDNYA TATANAN MASYARAKAT YANG BERKEADILAN DEMI KEMASLAHATAN, KESEJAHTERAAN UMAT DAN DEMI TERCIPTANYA RAHMAT BAGI SEMESTA (PASAL 8 ANGGARAN DASAR NU)

PIMPINAN NU DARUNGAN MASA KHIDMAT 2023-2028

RAIS SYURIYAH: Ust. ABD. ROZAQ (PAKEMAN) dan KETUA TANFIDZIYAH: Ust. ABU HASAN TOYIB (LORKALI)

Minggu, 15 Oktober 2023

KOORDINASI PENGURUS (15 OKTOBER 2023)

Dok. Ranting NU Darungan


Darungan. Untuk kali kedua, sejak kepengurusan tersusun (9/9/23), secara formal / resmi Pengurus Ranting NU Darungan menggelar koordinasi dalam rangka menyatukan visi kepengurusan NU Darungan masa khidmat 2023-2028 dan menambah kekompakan dalam menjalankan tugas kedepan, koordinasi ini dilaksanakan pada Ahad Malam Senin, 30 Rabiul Awal 1445 / 15 Oktober 2023, Kediaman Ust. Suraji Karangjati Dusun Krajan Desa Darungan Kec. Tanggul Kab. Jember Prop. Jawa Timur dengan agenda “Takziah Jam’iyyah”.

Adapun isi koordinasi: 1) Tawassul (Kiyai Abd. Salam AR); 2) Pembacaan Yasin (P. Yudi / Marsidi); 3) Imam Tahlil (Ust. Mistu / P. Muzakker); 4) Doa (Kiyai A. Sybli) kegiatan ini selanjutnya disebut penguatan spiritual. Selesai sesi pertama dilanjutkan dengan sesi kedua, yaitu: “Mukaddimah Koordinasi”, ditengah-tengah penyampaikan Ikhbar / Mukaddimah oleh Ketua NU (Ust. Abu Hasan Toyib), hadirin diajak untuk “Sholat Ghaib untuk Palestina” yang diimami oleh Kiyai A. Sybli. Mengingat waktunya cukup malam acara di-break-kan, diisi dengan “Ramah Tamah”.

Adapun “Ikhbar / Mukaddimah” yang disampaikan oleh Ketua NU (Ust. Abu Hasan Toyib) berisi : 1) Peringatan Hari Santri Nasional: Makbaroh ke makam tokoh; 2) Pembacaan doa & Fatihah untuk : a) semua guru ngaji dan pimpinan pondok pesantren se desa Darungan, semoga sehat walafiat dan husnul khotimah beserta lancar rezekinya, murah rezekinya dan penuh rahmat dan barokah. b) semua santri se desa Darungan semoga mendapat ilmu yang manfaat, dan barokah dan terkabul hajat-hajatnya. c) Desa Darungan mudah-mudahan selalu aman, tentram, selamat dan bermanfaat. pada Intinya dengan adanya hari santri nasional. Pengurus NU mendoakan guru ngaji, pimpinan pondok pesantren beserta santri-santrinya.

Untuk Informasi Hasil Rapat MWC bersama Ranting NU se Tanggul (Sabtu Malam Ahad, 29 Rabiul Awal 1445 / 14 Oktober 2023), sebagai berikut: 1) Pendirian BUM NU berlokasi di kantor MWC NU Tanggul, selanjutnya Ranting NU Darungan akan mengundang koordinator di MWC, diskusi dan menjelaskan detail (waktu menyusul); 2) Surat permohonan SK Kepengurusan Ranting NU Darungan telah tersampaikan & diterima oleh Ust. Ilham (selaku Tim MUSYRAN MWC NU Tanggul); 3) Bazar UMKM MWC NU Tanggul tanggal 17 dan 20 Oktober 2023 di alun-alun Jember (berharap jika ada orang Darungan/Tanggul ke alun-alun agar mampir dan membeli tentunya); 4) Ziarah tokoh penggerak NU supaya koordinasi dengan Pemerintah Desa Darungan.

Selanjutnya untuk Kesepakatan/Kemufakatan/Keputusan dengan berbagai masukan & pertimbangan: 1) Pengurus Ranting NU Darungan mengadakan Ziarah makam tokoh penggerak NU / perintis / babat desa Darungan yang dilaksanakan pada hari Rabu Malam Kamis, 3 Rabiul Akhir 1445 H / 18 Oktober 2023 M, Pukul: 18.00 / Ba’da Sholat Magrib sampai selesai. Adapun Titik Ziarah beserta Koordinator maqbaroh, adalah: a) Bujuk Kasmin Kemirian (Koordinator: Ust. Nursalim); b) Mbah Aji Pakeman (Koordinator: Ust. Rozaq, H. Hasan, Ust. Hanafi); c) Lembu Sekar Krajan (Koordinator: Ust. Suparmanto); dan d) KH. Mahfud Karangjati (Koordinator: Ust. Suraji); 2) Koordinator maqbaroh berkoordinasi dengan warga yang dituju/setempat; 3) Imam Ziarah kondisional; 4) Daftar khususon pada waktu titik Ziarah; 5) bagi yang belum hadir malam ini, dikabari/diinformasikan oleh yang hadir.

Hadir dalam koordinasi ini: Ust. Nursalim (Jumbatan), Ust. Abd. Jalil (Karangjati), Ust. H. Saiful Hasan (Pakeman), P. Dan (Karangjati), Suparmanto (Krajan), Ust. Sutiono P. Firman (Jumbatan), Ust. H. Nasrullah (Durinan), Kiyai A. Sybli (Karangjati-Krajan), Kiyai Abd Salam Ar (Manggisan), Ust. Mistu / P. Muzakker (Karanganyar), Ust. A. Saiful Jannah (Karanganyar), P. Misbah (Durinan), Ust. Saiful Rizal (Karangjati), Ust. Abu Hasan Toyib (Lorkali), Ust. Abd Rozaq (Rois), Ust. Hanafi (Pakeman), Syaifudin Zuhri (Krajan), P. Yudi / Marsidi (Karangjati), dan yang terakhir tuan rumah sendiri, Ust. Suraji (Karangjati).

  

Keterangan:

Bila ada masukan hubungi kontak tercantum diatas


Kunjungi Channel kami: RANTING NU DARUNGAN